KEPALA DEPARTEMEN : Dr.dr.Achdiat Agoes, Sp. S

 

ILMU PENYAKIT SARAF adalah sebuah atau suatu cabang ilmu kedokteran yang mempelajari segala sesuatu yang berhubungan dengan syaraf pada keadaan sehat dan sakit.

Saraf pada Manusia merupakan sebuah sistem yang dapat dibagi menjadi dua yaitu Sistem Saraf Pusat (SSP) dan Sistem Saraf Tepi (SST). Sistem Saraf Pusat (SSP) terdiri dari otak dan medula spinalis. Otak adalah kumpulan Sel-sel saraf yang disebut neuron dan serabut saraf yang disebut neurit dan dendrit. Berat Otak orang dewasa normal adalah 1.350 – 1.450 gram.

Sedangkan aliran darah yang masuk kedalam aliran setiap menit mencapai 1000 CC. Sehingga bila dibandingkan ukurannya (1/50 Berat Badan) maka otak membutuhkan aliran darah yang sangat banyak yaitu 1/5 aliran darah seluruh tubuh.