FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang kembali melaksanakan Audit Mutu Internal (AMI) Siklus XVII pada tahun 2024. AMI di FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang melibatkan 4 prodi yakni prodi pendidikan kedokteran, prodi profesi kedokteran, prodi pendidikan sarjana farmasi, dan prodi profesi apoteker. Kegiatan AMI FKIK dilaksanakan pada hari Senin-Selasa 5-6 Agustus 2024 di ruang Auditorium Lantai 3 FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.
Ketua panitia AMI FKIK 2024 Dr. dr. Nurlaili Susanti, M. Biomed menuturkan bahwa kegiatan AMI dilaksanakan bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan standar mutu pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat di tingkat program studi guna menemukan ruang-ruang perbaikan.
Auditor dari Lembaga Penjaminan Mutu UIN Maulana Malik Ibrahim Malang yang bertugas ada 3 orang yaitu Rosihan Aslihuddin, S.Sos., M.A.B., Dr. Mundi Rahayu, M.Hum. dan Barianto Nurasri Sudarmawan, ME. Para auditor melakukan audit secara lebih merinci sehingga nantinya FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dapat melakukan pembenahan pada aspek yang kurang. “Untuk hasil lebih baik dari tahun sebelumnya, namun ada beberapa aspek nantinya yang menjadi evaluasi baik dari pihak prodi maupun FKIK sendiri” imbuh Dr. dr. Nurlaili Susanti, M. Biomed selaku ketua panitia AMI FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang 2024.
Dengan adanya kegiatan Audit Mutu Internal Siklus XVII tahun 2024 ini dapat memberikan nafas baru bagi FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang agar lebih baik ke depannya dalam menjalankan standar mutu pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat di lingkungan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.
Kontributor : Okki (Humas FKIK)