Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp

Ibadah berkurban merupakan amalan yang dilakukan ketika Idul Adha tiba dan dianjurkan pula menjalankan amalan lain seperti berpuasa sunah arofah. Menyembelih hewan kurban juga merupakan sarana berbagi dan untuk meneladani Nabi Ibrahim AS.

Mengingat betapa agungnya pahala tersebut Fakultas Kedokteran Dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Maliki Malang) melaksanakan penyembelihan hewan kurban 1441 H yang bertempat disamping bawah parkiran Gedung Ibnu Thufail FKIK Pada Minggu Pagi (2/8). Acara dihadiri oleh panita penyembelihan hewan kurban, rektor UIN Maliki Malang, Prof. Dr. Abdul Haris.,M.Ag., pimpinan fakultas, serta warga sekitar kampus.

Prof. Abdul Haris.,M.Ag menyampaikan bahwa Alhamdulillah pada tahun ini dapat melaksanakan kurban dengan jumlah hewan yang bertambah dibandingkan tahun sebelumnya. “Harapan saya semoga semua civitas akademika FKIK khususnya para dosen bisa berkurban setiap tahunnya dengan mengajak anggota keluarga supaya menjadi syiar kepada masyarakat serta bisa menjadi suri tauladan oleh mahasiswa”, harapannya. Setelah acara sambutan tersebut, beliau menyerahkan hewan kurban kepada ketua panitia dan didampingi warga masyarakat sekitar kampus secara simbolis.

Pada tahun ini penyembelihan hewan kurban agak sedikit berbeda karena dilaksanakan ditengan pandemic COVID-19. Prof. Dr. dr. Yuyun Yueniwati P.W.,M.Kes.,Sp.Rad(K),Dekan FKIK menegaskan bahwa pelaksanaan penyembelihan hewan kurban harus tetap menjaga protokol kesehatan agar mencegah penularan penyakit pada semua panitia yang terlibat dalam proses penyembelihan maupun pembagian daging hewan kurban. Selain memakai masker, perlu untuk jaga jarak fisik, cuci tangan dengan sabun, menjaga kebersihan alat penyembelihan dan menjaga kehalalan daging hewan kurban.

Acara berlangsung dengan lancar dengan menerapkan protokol kesehatan. “Daging hewan kurban yang terkumpul yaitu sebanyak kurang lebih 476 kantong dengan berat masing-masing 4 Ons dari 2 ekor sapi dan 7 ekor kambing. Kantong daging tersebut didistribusikan untuk warga kampus seperti security, cleaning service, para staf dan pegawai FKIK, dan juga warga sekitar kampus yaitu Dusun Gangsiran Putuk dan Dusun Precet yang berhak menerima daging kurban”, ujar Abdul Hakim, S.Si. M.PI., M.Farm., ketua panitia penyembelihan hewan kurban.

(Tim Jurnalis FKIK UIN Malang)